Banyak orang yang menilai kepribadian orang lain dari penampilannya,memang terdengar sedikit dangkal namun ada sebuah penelitian yang pernah diterbitkan oleh Journal of Research in Personality pada tahun 2012 yang menyatakan bahwa 90% kepribadian seseorang bisa dilihat dengan tepat dari penampilannya. salah satunya adalah melihat penampilan wanita dari jenis sepatu yang dipakai. Memang saat ini banyak dijual sepatu wanita murah dipasaran, namun yang dilihat bukan dari harganya melainkan jenis sepatu yang dipakai.
Ahli sepatu yang berasal dari Australian yaitu Meghan Cleary pun mengatakan bahwa ada sekitar 30 kepribadian yang bisa dilihat hanya dengan sepatu yang dipakai. Nah berikut ini ada beberapa tips yang bisa kamu lihat dari berbagai macam jenis sepatu yang dijual dipasaran :
• Stileto
wanita yang suka memakai sepatu jenis ini biasanya memiliki tingkat kepercayaan diri yang sangat tinggi, selain itu dia juga memiliki power yang besar di dalam menjalani suatu pekerjaan.
• Flat shoes
Sepatu jenis ini adalah sepatu yang paling banyak dipakai oleh wanita, karena memang lebih nyaman dibandingkan harus memakai sepatu hak. Bagi para wanita yang suka memakai sepatu flat biasanya mereka adalah seorang wanita yang sibuk, serta mampu menyelesaikan pekerjaan dan masalahnya dengan baik.
• Pump shoes
Untuk wanita yang sering memakai sepatu jenis ini, biasanya memiliki kepribadian yang loyal serta mampu diandalkan. Pump shoes sendiri biasanya dipakai untuk acara formal atau dikantor-kantor.
• Peeptoes dan wedges
Buat yang suka memakai jenis sepatu peeptoes pasti kamu orang yang sangat nyaman dengan diri sendiri dan sedikit introvert. Sedangkan untuk yang lebih senang memakai sepatu wedges, kamu merupakan orang yang seimbang dan tidak terlalu berlebihan.
• Trainer Shoe
Biasanya sepatu ini dipakai untuk berolahraga, tapi sekarang juga sudah banyak yang memakai trainer shoe untuk sehari-hari. Untuk wanita yang suka memakai trainer shoes biasanya memiliki karakter yang spontan dan lebih asertif.
Nah sudah menemukan sepatu wanita murah apa yang kira-kira cocok atau hamper mendekati kepribadian kamu? Namun jangan lupa juga pada saat memilih sepatu yang kamu inginkan harus dilihat dari segi kenyamanannya ya.
0 Komentar