Olahraga air atau dalam istilah kerennya Water Sport merupakan olahraga yang memiliki manfaat sangat banyak bagi kualitas kesehatan tubuh. Sesuai dengan namanya water sport, olahraga ini adalah olahraga yang dilakukan di air. Karenanya, olahraga ini termasuk olahraga yang tidak bisa dilakukan di sembarang tempat. Melakukannya memerlukan area tertentu misalnya seperti, kolam, sungai, pantai, dan laut. Meskipun begitu, manfaat yang didapatkan juga tentu sangat banyak. Seringkali olahraga air juga menjadi alternative rekreasi yang menyenangkan, karenanya dengan berolahraga air membuat kita menjadi sehat sekaligus merasa terhibur.
Ada beberapa manfaat utama olahraga air (water sport) yang sangat berguna bagi kita dalam kehidupan. Manfaat tersebut diantaranya yaitu:
1. Menambah Kebugaran Tubuh
Hampir semua olahraga air mampu memberikan dampak kebugaran bagi tubuh, terutama olahraga renang. Hal ini karena sifat air yang memberikan kesegaran dan tubuh terasa fresh. Dengan olahraga air yang sederhana saja seperti renang kita bisa mendapatkan tubuh yang bugar.
2. Menambah Tinggi Badan
Siapa yang tidak ingin punya badan yang tinggi, terutama bagi kaum adam. Tubuh yang tinggi merupakan idaman bagi mayoritas mereka. Tubuh yang tinggi selain masuk dalam kategori ideal, ia juga menjadi syarat bagi beberapa instansi atau perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan. Bahkan instansi pemerintahan terutama kepolisian dan tentara, tinggi badan yang ideal mutlak dimiliki.
3. Melatih Pernafasan
Olahraga di dalam air seperti menyelam bebas maupun renang mampu melatih pernafasan kita agar menjadi lebih panjang. Sistem kerja pernafasan dengan sendirinya akan terlatih menjadi lebih panjang ketika melakukan olahraga dalam air.
4. Menjadikan otot dan tulang lebih kuat
Jika kita mengamati sejenak orang-orang yang sering melakukan olahraga air, akan terlihat bahwa struktur fisik mereka cenderung keras dan berotot, postur tubuhnya ideal. Apalagi para atlet renang yang biasa kita lihat di televisi, bentuk tubuh mereka rata-rata sangat ideal dan kuat.
5. Menghilangkan Stres
Orang yang sering melakukan olahraga air, terutama yang bergerak dalam air. Hormon endorphin yang terdapat dalam otak akan meningkat sehingga menyebabkan suasana hati menjadi lebih tenang dan nyaman, ini juga sekaligus menurunkan tingkat stressor kita. Terutama pada air yang sejuk akan lebih cepat membantu menenangkan pikiran kita.
6. Menurunkan Berat Badan
Inilah yang biasanya paling diidamkan oleh kebanyakan orang gemuk. Bagi anda yang merasa berat badan masih di atas-atas rata-rata, cobalah untuk melakukan olahraga air secara rutin, misalnya yang sederhana seperti renang ataupun menyelam. Aktivitas olahraga yang kita lakukan di dalam air sangat efektif bagi proses pembakaran lemak dan kalori dalam tubuh.
Itulah beberapa manfaat utama dari olahraga air atau water sport yang bisa menjadi motivasi utama kita. Dari kesekian manfaat tersebut, melakukannya dengan rutin adalah kunci utamanya. Dengan begitu manfaat di atas akan terasa dalam hidup anda.
0 Komentar